Restoran HDL 293 Cilaki: Memanjakan Lidah dengan Seafood dan Khas Sunda

 



Wisataohhwisata.com - HDL 293 Cilaki, restoran seafood yang telah berdiri sejak tahun 1998, terus menjadi tujuan utama para pecinta hidangan laut dan kuliner khas Sunda di Bandung. Dengan beberapa cabang yang tersebar di berbagai lokasi seperti Diponogoro, Cilaki, Gatotsubroto, Dago, dan Cilember, HDL 293 Cilaki dikenal memprioritaskan kepuasan pelanggan dalam setiap sajian.

Restoran ini menjadi pilihan favorit banyak orang berkat perbedaannya dalam memberikan pengalaman kuliner. Pemilik HDL 293 Cilaki, Tabari Busro, menekankan bahwa kepuasan konsumen menjadi fokus utama mereka. "Melalui bumbu dan kualitas bahan. Intinya dari harga dari segi semua golongan agar bisa masuk untuk menikmati hidangan laut dari yang murah maupun yang mahal," ungkap Tabari dilansir bandung.go.id.

Lihat Juga: Penginapan impian diskon 25%+ / 25% or more off your dream stay

Beberapa menu andalan yang menjadi favorit pelanggan termasuk kerapu bakar, kepiting Singapura, lobster asam manis, udang saus tiram, dan cumi. Meskipun dikenal dengan hidangan lautnya, restoran ini juga menawarkan hidangan khas Sunda seperti sambel, lalaban, paket ayam bakar/goreng, dan iga bakar.

Dengan menghadirkan beragam pilihan, HDL 293 Cilaki memberikan kesempatan bagi semua golongan untuk menikmati hidangan laut berkualitas. "Bisa ajak keluarga, bikin acara bisa nanti saya siapkan, untuk masalah bahan-bahan saya pastikan lakukan yang terbaik," tambah Tabari.

Lihat JugaEksplorasi destinasi Anda dan temukan hotel dengan harga terbaik

Restoran HDL 293 Cilaki menunjukkan komitmennya dalam memberikan pengalaman kuliner yang tak terlupakan, menggabungkan kelezatan hidangan laut dengan cita rasa khas Sunda. Para pecinta seafood di Bandung diharapkan dapat merasakan nikmatnya menu HDL 293 Cilaki dan menikmati momen berharga bersama keluarga dan teman.


Banner IDwebhost

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama