Pemkab Kutai Barat Gelar Festival Durian Buat Promosikan Wisata Lokal


Wisataohhwisata.com  -   Pemerintah kabupaten Kutai Barat (Kubar) melalui Dinas Pariwisata (Dispar) bersama Dekranasda menggelar festival durian di Alun-alun Itho, Kompleks Perkantoran Pemkab Kubar, Kamis (25/01/2024).

Dalam Festival durian tersebut juga di isi dengan beberapa lomba yaitu, lomba makan durian, lomba carnaval, lomba kuliner berbahan dasar durian, dan lomba durian unggul, tidak hanya lomba, ribuan buah durian juga disediakan panitia dan bisa diambil gratis oleh masyarakat.

Kepala Dinas Pariwisata Kubar, Yuyun Diah S mengatakan kegiatan ini selain menarik minat kunjungan wisatawan serta dapat memperkenalkan nama durian Kubar seperti halnya Kota Medan salah satu wilayah di Kubar yakni Melak juga merupakan penghasil durian yang cukup terkenal di wilayah Kaltim yakni durian Melak.

Lihat Juga: Penginapan impian diskon 25%+ / 25% or more off your dream stay

Lanjutnya, dengan semakin terkenalnya durian Kubar akan berdampak terhadap berbagai sektor, salah satunya terhadap kunjungan wisata yang secara otomatis juga akan menggerakkan sektor perekonomian di wilayah tersebut.

“Ya mulai dari sektor kuliner, ekonomi kreatif dan segala macam, karena itu satu paket. Makanya, Ayo kepada masyarakat kita sama-sama mempromosikan salah satu potensi komoditas daerah kita ini,” kata Yuyun Diah Setyorini dilansir setda.kutaibaratkab.go.id

Bupati Kubar, FX. Yapan dalam sambutannya menyampaikan sangat mengapresiasi kegiatan ini, sebab kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata bahwa niat untuk membangun daerah melalui pengangkatan potensi lokal ini bisa diwujudkan dengan adanya sinergitas, yang mana gagasan luar biasa  yang terus digalakkan oleh Dinas Pariwisata dan Dekranasda Kubar bersama para Pendukung acara, sehingga dapat terselenggara sebagai wujud mempromosikan kekayaan kuliner khas Kubar, yang mengangkat bahan dasar pangan dari  buah lokal yaitu durian dimana durian Kubar terkenal dengan tekstur, warna, dan cita rasa yang khas.

Lanjut Bupati Kegiatan yang diselenggarakan pada hari ini menjadi salah satu kepedulian akan potensi alam Kutai Barat melalui wujud nyata dalam gelar festival.

Lihat juga: Hotels under $100 per night - budget friendly deals

FX. Yapan mengharap melalui kegiatan ini akan mendorong inovasi serta menggerakkan geliat usaha ekonomi kerakyatan dengan memberdayakan  UMKM untuk terus menggali potensi kuliner berbahan khas lokal Kutai Barat.

“Besar harapan saya tujuan akhir dari kegiatan ini dapat tercapai dan terus diagendakan setiap tahunnya menjadi daya tarik wisata dengan kemasan ide kreatif yang lebih ditingkatkan”, harap Bupati. 

Banner IDwebhost

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama