Terbang Tinggi Menyambut Tahun Baru 2024 Bersama HARRIS Hotel Tebet Jakarta


Wisataohhwisata.com -  Natal dan Tahun Baru selalu menjadi hari yang istimewa bagi yang merayakan.  Saat kita mengucapkan selamat tinggal pada 2023 dan bersiap menyambut 2024, HARRIS Hotel Tebet  dengan bangga mengumumkan perayaan malam pergantian tahun yang meriah, mengudara tinggi  dengan tema “Airplane” menuju tahun yang penuh harapan. 

Di akhir tahun ini untuk menyemarakan hari Natal, HARRIS Cafe - Tebet yang merupakan restoran  utama juga menyediakan Promo Menu Ala Carte yaitu Sirloin Steak with Crispy Cheese and Mashed  Potato denga harga Rp. 200,000 Nett sudah termasuk Santa Clause Mocktail. 

Promo ini dapat di nikmati  oleh tamu dari tanggal 15 Desember 2023 – 30 Desember 2023 di jam makan siang atau makan malam.

Christmas Promo Ala Carte - HARRIS Hotel Tebet Jakarta 

Untuk melengkapi perjalanan pergantian malam tahun baru 2024 HARRIS Hotel Tebet Jakarta juga menyediakan paket untuk keluarga maupun tamu perorangan. 

Paket Menginap 2 hari 1 malam sudah termasuk dengan makan malam spesial tahun baru, sarapan breakfast all you can eat untuk keesokan harinya di HARRIS Cafe dan surprise coupon. Selain itu, Asst. Marketing Brand Manager – Nissa  Permatadewi menguraikan bahwa “kami juga memiliki package New Year’s Eve Gala Dinner seharga  Rp. 450.000 Nett / orang dan sudah dapat akses untuk menikmati special performance live band, Dj  Performance, Magician dan Fortune Teller.

Selain itu akan banyak doorprize yang dibagikan salah  satunya adalah voucher menginap di Jakarta dan luar Jakarta. Dan untuk meramaikan acara juga akan ada pemilihan best costume dari para tamu yang terbaik sesuai dengan tema.

Penulis: Benny S

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama