Ini Dia Tiga Warung Bakso Legendaris di Malang



Pasti Anda semua pernah mendengar atau bahkan pernah merasakan bakso Malang. Menemukannya memang gampang-gampang susah karena tidak semua pedagang bakso Malang lewat atau mangkal di tempat Anda tinggal. Nah, terlepas dari pedagang bakso Malang yang keberadaannya gampang-gampang susah itu, Kota Malang sudah umum dikenal dengan makanan Baksonya. Bakso pun menjadi kuliner yang populer di Kota ini, berikut ini tiga tempat jual bakso yang wajib Anda sambangi saat berada di Malang.

Bakso President 

Bakso President berdiri hampir empat dekade di kota Malang. Bisa dikatakan Bakso President merupakan salah satu menu bakso tertua dan terpopuler di Malang. Menu utama di Bakso President yaitu baso halus, baso urat, dan baso besar. Baso kenyal berbahan daging sapi asli disajikan dengan kuah yang gurih dan sedap dengan aroma yang menggugah selera. Selain itu juga tersedia berbagai macam lauk tambahan, seperti jerohan, ati, juga bermacam gorengan sebagai pelengkap menu. Suasana dan Nikmatnya menu yang disajikan memikat banyak masyarakat termasuk dari kalangan selebritis. Sajian menu istimewa dan suguhan suasana pinggiran kota memberikan sensasi tersendiri menikmati bakso di Kota Malang.

Bakso Dulmanan Stasiun Malang
Tak kalah tua dengan bakso President, Bakso Dulmanan Stasiun Malang berdiri sejak tahun 1960-an. Bakso Dulmanan dikenal sebagai pelopor bakso ukuran besar, baksonya sebesar bola-bola tenis. Dalam satu mangkuk dengan 2-3 bakso saja pasti sudah penuh, dan bikin kenyang.  Yang unik dari bakso ini, juga tersedia gorengan tahu isi yang didalamnya berisi sayur rebung. Banyak kreasi lain dari bakso ini. Diantaranya bakso berisi telur puyuh, dan lain-lain. Kuah bakso yang ditawarkan sangat sedap dan aromanya sangat merangsang. Kuah terbuat dari kaldu daging asli.

Bakso Cak Man
Tercatat pernah memecahkan rekor MURI sebagai pembuat bakso ukuran terbesar di Indonesia, berukuran keliling 5 meter dan garis tengah 1,7 meter, bakso Cak Man salahsatu bakso paling populer tidak hanya di tengah kota Malang, tetapi juga di seluruh Indonesia. Bakso franchise yang kini memiliki 80 cabang di berbagai tempat. Yang unik dari bakso ini banyaknya variasi menu yang ditawarkan, ada bakso urat, bakso tahu, bakso campur, bakso basah, bakso pangsit, hingga bakso spesial. 

Selain bakso, dalam satu mangkuk berisi juga siomay, gorengan, krupuk tepung, empal daging atau jeroan. Bisa juga ditambahkan lontong, sesuai pilihan. Daging yang dipakai untuk bakso adalah daging sapi segar dengan bumbu-bumbu asli tanpa bahan penyedap atau pengawet. Baksonya enak, empuk, dan gurih.(berbagai sumber)

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama