All U Can Eat di Royal Palm Hotel Cengkareng


Jakarta, Wisataohhwisata - Tradisi halal bihalal merupakan acara pertemuan yang digelar untuk bersilaturahmi dan saling bermaaf-maafan. Acara ini sangat melekat dan sudah menjadi tradisi tahunan bagi masyarakat Indonesia.

Halal bihalal ini biasanya dilakukan oleh para pekerja,komunitas, Keluarga Besar maupun Keluarga Inti dan  pelajar ataupun Mahasiswa .

Tradisi halal bihalal di Hari Raya Idul Fitri sangat lekat dalam budaya Indonesia. Karena itu, acara halal bihalal tidak hanya menjadi acara spesial untuk bertemu dan saling memaafkan, tapi sekaligus momen untuk mempererat silaturahim.

Begitu juga dengan salah satu Hotel yang berada di Wilayah Jakarta Barat ini, moment Halal Bihalal 1444h tahun ini  Royal Palm Hotel Cengkareng  hadir menawarkan promo yang sangat menarik .

Sukses dengan ”Pasar Kaget Kuliner Ramadhan1444h ” dengan pencapaian 11.712 orang selama 27 hari di Bulan ramadhan, membuat Royal Palm Hotel Cengkareng harus menutup penjualan lebih awal yakni di hari ke 10 Ramadhan (1 April 2023) banyaknya teman – teman yang sudah tidak bisa ikut dalam event ”Pasar Kaget” membuat Management Royal Palm Hotel yang berlokasi di Cengkareng, Jakarta Barat,kembali menghadirkan All U Can Eat Buffet dalam Event Halal Bihalal dengan harga sama     Rp. 125.000,-nett di 4 tanggal  : 

29 & 30 April, 06 – 07 Mei 2023 dengan waktu sbb:

 hari sabtu (29 April & 06 Mei) pukul : 17.00 – 20.00

hari Minggu (30 April & 07 Mei) pukul : 12.00 – 14.00

"15 stall kami siapkan dari mulai Aneka Jajanan Pasar, Asinan, Bakso, Aneka Cake, Aneka Lauk Pauk Kuliner Nusantara sampai dengan dessert Ice Cream, suguhan Live Music kami hadirkan kembali untuk lebih memeriahkan acara Halal Bihalal tahun ini, mari ”Rayakan Hari Kemenangan bersama Bestie”  di Royal Palm Hotel, jangan sampai kehabisan lagi ya,",ujar  Rika Kartika, Director of Sales Royal Palm Hotel Cengakareng.

Penulis: Benny S

Please Select Embedded Mode To Show The Comment System.*

Lebih baru Lebih lama